Mungkin bagi para pengoprek komputer tidak asing lagi dengan istilah
overclock. Iya benar meningkatka kinerja prosesor, Kali ini kita akan membahas
cara melakukan overclock pada prosesor Intel, sehingga membantu kinerjanya
menjadi lebih baik. Cara overclock ini dilakukan dengan menggunakan FBS dan
BIOS untuk meningkatkan kecepatan dari prosesor.
Kemampuan untuk melakukan dan memproses tugas hanya dapat melalui
prosesor perangkat saja. Komputer, ponsel pintar dan semua perangkat digital
lain beberapa fungsinya memanfaatkan prosesor untuk dapat bekerja. Kecepatan
kinerjanya tergantung dari seberapa besar kecepatan prosesor, lebih cepat
tentunya akan semakin baik kinerjanya.
Tentunya ada beberapa jenis prosesor yang dibuat oleh produsen yang
berbeda. Semuanya sangat berbeda baik cara ataupun tujuannya, Intel adalah
salah satu prosesor yang paling banyak digunakan untuk komputer. Sekarang
kembali ke topik pembahasan, dimana kita sedang membahas soal bagaimana cara
melakukan overclock pada prosesor. Arti dari overclock adalah cara untuk
meningkatkan kecepatan prosesor diatas kecepatan normalnya.
Melalui cara ini, peningkatan kecepatan dapat dicapai untuk perangkat,
sehingga menghasilkan kinerja yang baik. Untuk melakukan overclock kecepatan
prosesor, kita perlu melakukan beberapa langkah.
Berikut ini langkah – langkah
yang dilakukan untuk melakukan overclock pada prosesor Intel.
1. Kecepatan proses dari prosesor Intel dapat ditingkatkan dengan
menaikkan FBS atau Front Side Bus yang merupakan data transfer antara CPU dan
RAM. Ini merupakan metode yang cukup efisien utnuk meningkatkan kecepatan
prosesor Intel.
2. Cara lain untuk menaikkan kecepatan dari prosesor Intel adalah
melalui sistem BIOS. Ada beberapa aplikasi atau software yang dapat digunakan
untuk menaikkan memprosesan melalui BIOS.
3. Sekarang untuk caranya, pertama kita masuk ke dalam BIOS, kemudian
buka menu “Jumper-Free configuration” di tab “Advanced”. Pada pilihan tersebut,
kita akan dapat melihat konfigurasi dari CPU.
4. Kita akan dapat melihat sejumlah nilai untuk kecepatan prosesor.
Perlu dicatat bahwa BIOS juga berbeda – beda versinya, karena ada beberapa
alternatif pembuat BIOS untuk sistem komputer. Apabila BIOS yang kita miliki
mempunyai pilihan seperti dilangkah sebelumnya, maka kita dapat menaikkan
kecepatan prosesornya. Berikut ini adalah opsi untuk menentukan kecepatan
prosesor yang sesuai, batasan limit kecepatan terbaik adalah 9X dan jangan
memaksakan lebih dari nilai tersebut.

5. Pastikan langkah yang kita ikuti sudah benar dan setelah kita
melakukan perubahan pada BIOS mati dan nyalakan perangkat setelah perubahan
disimpan. Proses ini juga dapat dikembalikan, jadi tidak perlu khawatir adanya
efek samping yang ditimbulkan dari proses ini.
Pada artikel ini, diharapkan kita menjadi mengetahui mengenai metode
yang bisa digunakan untuk melakukan overclock pada prosesor Intel di komputer
atau laptop. Perlu diperhatikan bahwa dengan menggunakan cara ini, kita bisa
mendapatkan kinerja berkecepatan tinggi lebih dari kekuatan sebenarnya yang
dimiliki oleh prosesor.
Namun, perlu diketahui juga bahwa dengan menggunakan cara ini dapat
membahayakan prosesor komputer dengan melakukan overclocking. Apabila memang
kita memutuskan untuk mencoba metode ini, maka perlu dilakukan dengan sangat
hati-hati. Berbeda halnya jika kita akan mencobanya pada prosesor komputer yang
memang tidak kita gunakan untuk bekerja sehari – hari karena akan menimbulkan
efek pada komputer kita.
Adapun bebrapa efek negative
dari overclock yang sering kita temui adalah :
1. panas yang berlebih pada prosesor
2. umur prosesor yang kan menjadi relatif pendek
3. Hang atau berhentinya kerja komputer secara mendadak
No comments:
Post a Comment